Materi SEO



Materi SEO



SEARCH ENGINE OPTIMIZATION (SEO)
  1. Pengertian SEO
  2. Jenis ptimasi SEO
  3. Cara kerja keyword dalam SEO
  4. Manfaat, keuntungan, dan kekurangan SEO
1) PENGERTIAN SEO

        Pengertian SEO menurut para ahli (Search Engine Optimization) adalah proses optimasi yang dilakukan bertujuan untuk meningkatkan kekuatan blog di halaman mesin pencari (search engine).
Seperti yang tertulis di laman Wikipedia, SEO adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis dengan memanfaatkan mekanisme kerja dari algoritma suatu mesin pencari yang bertujuan untuk meningkatkan volume blog.
Tujuannya sangat jelas, dengan menerapkan teknik SEO maka blog akan berada di halaman pertama dan urutan pertama. Maka kemungkinan besar blog anda akan banyak dikunjungi oleh pengunjung/pembaca.
Satu hal yang perlu anda ketahui adalah setiap orang memiliki pandangan tersendiri jika disuruh mengartikan definisi dari SEO ini, akan tetapi tujuannya tetap satu, meningkatkan kekuatan blog di SERP.
Bagaimana dengan pandangan pakar dan ahli master SEO Internasional terkait definisi dari SEO ini? Saya mengutipnya dari blog Shoemoney yang ditulis oleh Jeremy Schoemaker, ini dia pengertian seo menurut pakar dan ahli master seo internasional.

Pengertian SEO Menurut Para Ahli
1. Danny Sullivan
Pengertian seo menurut Danny Sullivan adalah seseorang yang mengerti bagaimana orang mencari sebuah informasi dan memastikan bahwa mereka atau klien mereka cukup terlihat di area pencarian gratis yang disediakan.
2. Neil Patel
Pengertian SEO menurut Neil Patel adalah sebuah seni untuk memahami mesin pencari (search engine) dan menggunakan pengetahuan tersebut untuk membuat sebuah situs/website memiliki peringkat lebih tinggi pada search engine.
3. Dax Herrera
Misi Google adalah mengorganisir seluruh informasi dari seluruh dunia dan membuatnya mudah di akses dan bermanfaat.
Sedangkan misi SEO adalah mengorganisir informasi dari klien untuk membuatnya dapat di akses oleh robot dan menghasilkan uang.
4. Rand Fishkin
Pengertian SEO menurut Rand Fishkin adalah kombinasi dari teknik, taktik, dan strategi yang mencakup tetapi tidak dibatasi oleh optimalisasi informasi, seperti:
  1. Kemudahan penggunaan (friendly).
  2. Fokus pada konten (artikel).
  3. Penargetan audiens, pengembangan situs, dan desain
  4. Penelitian tentang kata kunci (keyword), link building.
  5. dan segala macam elemen online maupun offline yang mendukung tujuan untuk menerima lebih banyak trafik dari search engine.
5. QuadsZilla (Aktifis SEO Black Hat dunia)
Pengertian QuadsZilla penganut Web Spam SEO adalah ketika seseorang mencoba untuk melakukan kecurangan dan mengambil jalan pintas sehingga situs/website mereka akan tampil lebih tinggi dalam hasil pencarian (menurut ranking) daripada yang sepantasnya mereka terima.

2) JENIS OPTIMASI
1) Optimasi SEO on page bisa disebut juga Optimasi Mesin Pencari, optimasi ini biasanya dilakukan dari dalam Blog/Wesbsite itu sendiri, yang memiliki tujuan untuk meningkatkan traffik Blog/Wesbsite melalui Search Engine. Membuat artikel/posting yang berkualitas, banyak dicari dan tentunya original adalah termasuk Optimasi SEO On Page, Yang termasuk juga optimasi SEO on page ialah seperti menyelipkan tag alt serta title pada image atau gambar untuk mendesksripsikan artikel melalu image atau gambar tersebut kepada Search Engine (mesin pencari), dan juga seperti memilih CSS yang ringan atau Theme yang SEO friendly. 

2) Optimasi SEO off page adalah kebalikan dari Optimasi SEO on page, berarti SEO off page disini adalah optimasi mesin pencari yang dilakukan diluar halaman blog/websie. Optimasi SEO off page ini bertujuan untuk meningkatkan traffik blog/website halaman atau dari sumber yang lain. Contoh optimasi seo off page adalah seperti Submit blog ke web directory, mpempromosikan blog/web di jejaring sosial populer, seperti layaknya Facebook, Twitter dan Google+, dan juga seperti Submit artikel atau posting ke social bookmark, Mencari backlin, menerapkan dan memperbanyak inbound link, dan blogwalking.

3) CARA KERJA KEYWORD DALAM SEO
   
  - Crawling
Crawling atau Perayapan adalah suatu proses mengambil semua halaman web yang terhubung pada situs web tersebut. Tugas ini dilakukan oleh perangkat lunak yang disebut crawler/spider atau Googlebot dalam mesin pencarian Google. 
 -  Indexing 
Indexing merupakan proses pembuatan indeks untuk semua halaman web yang telah diambil dan disimpan ke dalam database mesin pencari. Pada dasarnya, proses pengindeksan adalah identifikasi dari kata-kata dan tulisan atau deskripsi yang menjadikan halaman tersebut masuk dalam database mesin pencari dengan kata kunci tertentu. 
- Processing
 Ketika mesin pencarian menerima request dari user sebagai contoh dengan mengetikkan kata kunci “cara kerja seo” pada mesin pencari, maka mesin pencari tersebut melakukan proses dengan membandingkan kata kunci “cara kerja seo” kedalam request pencarian dengan halaman lainnya dari berbagai situs web yang telah terindeks pada database mesin pencari. 
Calculating Relevancy
 Dalam satu halaman web pastinya memiliki jumlah lebih dari kata kunci yang diinputkan ke dalam mesin pencari contoh pada kata kunci “pengertian seo”, sehingga mesin pencari melakukan proses dengan menghitung relevansi dari setiap halaman yang telah terindeks untuk setiap kata kunci yang diterima. 
Retrieving Result
 Langkah terakhir dalam sistem mesin pencarian adalah mengambil hasil yang sangat relevan dari kata kunci yang telah di proses sebelumnya lalu menampilkan ke dalam daftar hasil mesin pencarian yang ada di browser


4) MANFAAT, KEUNTUNGAN, DAN KEKURANGAN SEO

   - Manfaat SEO sebenarnya banyak memberikan dampak positif bagi para pemilik website atau blog. Dampaknya tergantung dari tujuan website itu sendiri, seperti contohnya website affiliate ditambah dengan teknik SEO maka akan meningkatkan penjualan produk affiliate. Adapula website jualan online dipadukan dengan SEO maka pengunjung meningkat, sama dengan penjualan akan semakin meningkat, dan konsumen akan terus kembali ke website Anda. Berikut adalah beberapa manfaat SEO.

  • Website menjadi ramai dengan pengunjung tertarget kata kunci
  • Pelanggan terus berdatangan ke website
  • Secara tidak langsung meningkatkan pendapatan Anda sebagai publisher
  • Cache penulusuran di Search Engine menjadi yang paling utama
  • Bisnis di dalam website menjadi berkembang
  • Penjualan produk akan semakin meningkat
  • Adanya timbal balik ke website affiliate produk
Lengkapnya download di sini


STRATEGI MEMBUAT SEO

  1. Menentukan sasaran
  2. Menentukan kategori kata kunci
  3. Menentukan pesaing di mesin pencari
  4. Melihat website pesain
  5. Menerapkan strategi



Tidak ada komentar:

Posting Komentar